Search

Pengetahuan cara berwudhu yang benar lebih penting daripada tahu cara mencari uang

Baca Juga :



Bismillah

Firman ALLAH Subhanahu Wata'ala
"..Tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui. Mereka mengetahui yang lahir (tampak) dari kehidupan dunia; sedangkan terhadap (kehidupan) akhirat mereka lalai"
(Qs ar-Ruum 6-7)

Dari Abu Hurairah Radhiyallaahu Anhu ia berkata Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam bersabda:
"Sesungguhnya Allah membenci setiap orang yang kasar lagi angkuh, rakus lagi kikir, suka gaduh dipasar sepeti bangkai dimalam hari, lihai dalam masalah dunia tapi jahil dalam masalah akhirat"

Belajar ilmu dunia saja merupakan salah satu bentuk dari kejahilan, namun kebanyakan dari manusia tidak menyadarinya.

Siapa saja yang tidak menghubungkan hatinya dengan pencipta alam semesta ini, tidak memahami sunnah-Nya yang tidak dapat berubah dan bertukar, maka ia seolah-olah tidak dapat melihat meskipun ia telah memasang matanya, ia melihat berbagai bentuk dan gerakan namun tidak memahami dan mengetahui hikmahnya. Ia tidak dapat hidup dengannya dan bersamanya.

ALLAH Subhanahu Wata'ala berfirman
"Dan sekiranya Kami menghendaki niscaya Kami tinggikan (derajat)nya dengan (ayat-ayat) itu, tetapi dia cenderung kepada dunia dan mengikuti keinginannya (yang rendah), maka perumpamaannya seperti anjing, jika kamu menghalaunya dijulurkan lidahnya dan jika kamu membiarkannya dia menjulurkan lidahnya juga.."
(Qs Al-A'raaf: 176)

Dunia ini adalah bangkai, dan yang mengejarnya adalah anjing

Imam Muslim meriwayatkan dari Jabir bin Abdullah radhiyallahu’anhu, beliau bercerita bahwa suatu ketika Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melewati pasar melalui sebagian jalan dari arah pemukiman, sementara orang-orang [para sahabat] menyertai beliau.
Lalu beliau melewati bangkai seekor kambing yang telinganya cacat (berukuran kecil). Beliau pun mengambil kambing itu seraya memegang telinga nya. Kemudian beliau berkata,
“Siapakah di antara kalian yang mau membelinya dengan harga satu dirham?”. Mereka menjawab, “Kami sama sekali tidak berminat untuk memilikinya. Apa yang bisa kami perbuat dengannya?”. Beliau kembali bertanya,
“Atau mungkin kalian suka kalau ini gratis untuk kalian?”. Mereka menjawab, “Demi Allah seandainya hidup pun maka binatang ini sudah cacat, karena telinganya kecil. Apalagi kambing itu sudah mati?” Beliau pun bersabda,
“Demi Allah, sesungguhnya dunia lebih hina di sisi Allah daripada bangkai ini di mata kalian.”
(HR. Muslim 2957)


salam dakwah
Follow akun sosial media Foto Dakwah, klik disini

Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami

Share Artikel Ini

Related Posts

Comments
0 Comments