Search

Apa itu istilah Hizbiyyah? Apa ciri ciri Hizbiyyah ?

Baca Juga :

 


Bismillah

Silsilah Manhaj

By: Berik Said


Bisa Jadi Kamu Sering Mendengarnya Tapi Belum Mengerti Maksudnya...

NGIN TAHU APA ‘HIZBIYYAH‘ ITU, DAN KAPAN SESEORANG TERKATAGORIKAN SEBAGAI “HIZBIYYUN“ ?


SEKILAS APA ITU 'HIZBIYYAH' ?


Secara BAHASA maka arti HIZB adalah SEKUMPULAN MANUSIA.

Jama’nya HIZB adalah AHZAAB. 

(Lisaanul ‘Aroob [IV:103])


Adapun secara ISTILAH, maka salah satu pengertiannya HIZBIYYAH :


Kata Syaikh ROBI’ rohimahulloh :

كل من خالف منهج النبي وسنته فهو من أحزاب الضلال

SETIAP YANG MENYELISIHI MANHAJ NABI DAN SUNNAHNYA MAKA ITULAH YANG DISEBUT AHZAAB YANG SESAT … !

(http://www.rabee.net/ar/questions.php?cat=31&id=662)


APAKAH HIZBIYYAH ITU MESTI BERBENTUK 'ORGANISASI' DAN SEJENISNYA ?


Jawabannya TIDAK !


Sebagai buktinya, ORANG MUSYRIK TERDAHULU itu TIDAK TERORGANISIR, tetapi Allah tetap meyebut mereka AHZAAB (jama’ dari Hizb).

Hanya saja akan lebih parah keadaanya jika DIORGANISIR !


Syaikh Robi rohimahulloh berkata :

فإذا نظم هذا الحزب زاد سوء، 

Tetapi bila ada yang mengorganisir, kelompok ini maka menjadi semakin bertambah jelek !

فالتعصب لفكر معين يخالف كتاب الله وسنة الرسول والموالاة والمعادات عليه هذا تحزب

Maka fanatisme kepada suatu pemikiran tertentu yang menyelisihi Kitabulloh dan Sunnah Rosul serta melakukan loyalitas dan kebencian di atas dasar kelompok maka ini adalah sikap HIZBIYYAH …

(http://www.rabee.net/ar/questions.php?cat=31&id=662)


Keharaman HIZBIYYAH INI TAK PERLU DIDISKUSIKAN LAGI KARENA SANGAT JELAS !


Yang sekarang harus kita perhatikan adalah :

TAHUKAH KITA KAPAN SESEORANG DIANGGAP HIZBIYYUN (PENGIKUT HIZBIYYAH) ?


Nah, dengerin nih perkataan SYAIKH ZAID BIN HADI AL MADKHOLI rohimahulloh

Beliau pernah ditanya :

متى يكون الرجل حزبياً ؟

Kapan seseorang dianggap HIZBIYYUN ?


Beliau menjawab dengan menyebut beberapa tanda – tandanya sebagai berikut :

1 انضمامه إلى جماعة معينة لها منهجها الخاص بها المخالف لمنهج السلف أهل الحديث والأثر، كجماعة الإخوان وفصائلها, وجماعة التبليغ والمتعاطفين معها، وانتصاره لحزبه أو جماعته بحق وباطل.

PERTAMA :

BERGABUNG DENGAN KELOMPOK TERTENTU, YANG KELOMPOK TERSEBUT MEMILIKI MANHAJ YANG KHUSUS YANG MENYELISISHI MANHAJ SALAF DAN AHUL HADITS DAN ATSAR.

Seperti kelompok IKHWAANUL MUSLIMIN DAN PARA PENDUKUNGNYA, KELOMPOK (JAMA’AH -mestinya FIRQOH-pent) TABLIGH DAN PARA PEMBELANYA, serta MENOLONG GOLONGAN ATAU BAIK HAQ MAUPUN BATHIL !


2 مجالسته ومشيه مع إحدى الجماعات السالفة الذكر وغيرها من أهل الانحراف في العقيدة والعمل, 

(KEDUA)

DUDUK (BERMAJLIS) DAN BERJALAN DENGAN SALAH SATU KELOMPOK YANG TELAH DISEBUTKAN ITU (contohnya IM dan Tabligh di atas -pent.) DAN JUGA SELAIN MEREKA DARI KALANGAN YANG SUKA MENYIMPANG (NYLENEH) DALAM AQIDAH MAUPUN AMAL.

سواء كانوا جماعة أو كان فرداً تابعاً أو متبوعاً.

SAMA SAJA KEADAANNYA BAIK MEREKA ITU ADALAH KELOMPOK ATAU PERSEORANGAN YANG DIIKUTI !


3 نقده لأهل السنة ونغير وجهه إذا سمع رد من يرد على الحزبيين المعاصرين أصحاب التنظيمات السرية والتكتلات الخفية.

(KETIGA)

SUKA MENCELA/MEMBANTAH AHLUS SUNNAH, DAN BAHKAN WAJAHYA BERUBAH BILA MENDENGAR ADA SEORANG (AHLUS SUNNAH/SALAFI -pent.) YANG MEMBANTAH HIZBIYYAH KONTEMPORER DAN PENGIKUT GERAKAN-GERAKAN RAHASIA DAN SEKTE YANG TAK JELAS ! (seperti di zaman kita di Indonesia ini faham NII dsb -pent)


Ana -BERIK SAID- mengatakan :

Demi Allah, berapa banyak orang yang type seperti ini ??

Jika mendengar seorang Ahlus Sunnah memperingatkan bahaya tokoh tertentu yang menyimpang, bukannya memperhatikan dan mencermati apakah peringatan ini memang terbukti shohih atau tidak, tetapi LANGUNG MENCAK-MENCAK MARAH DAN MENGANGGAP DA’I SALAFI MULUTNYA TAJAM, TAK TAHU ADAB, DAN TUKANG GHIBAH !


Mereka menganggap seolah tokoh yang dikaguminya itu SAMA SEKALI TAK BOLEH DIKRITISI WALAU JELAS PENYIMPANGANNYA ! Allahul mustaa’aan …

Ingat ini adalah Ciri HIZBIYYAH !

Jujur, ada nggak temanmu yang kaya gitu ?!

(Selesai tambahan keterangan dari ana -BERIK SAID-)


4 وقوعه في أعراض الدعاة إلى التمسك بما عليه أهل الأثر من طاعة الله، وطاعة رسوله صلى الله عليه وسلم، وطاعة ولاة أمور المسلمين السائرين على نهج السلف.

(KEEMPAT)

BERUPAYA MENJATUKKAN KEHORMATAN PARA DAI YANG MENYERU BERPEGANG TEGUH PADA ATSAR (SALAF) YANG MENYERU PADA KETAATAN KEPADA ALLAH DAN KETAATAN KEPADA ROSUL-NYA shollalloohu ‘alaihi wa sallam DAN KETAATAN KEPADA ULIL AMRI KAUM MUSLIMIN DI ATAS MANHAJ SALAF !


5 وقوعه في أعراض ولاة الأمر، ومحبة من يشهرون بهم في كتبهم وأشرطتهم ومجالسهم.

(KELIMA) 

MENCELA KEHORMATAN ULIL AMRI (YANG ZHOHIRNYA MASIH MUSLIM -pent.) DAN (JUSTRU DENGAN SIKAPNYA YANG DEMIKIAN) MEREKA AMAT SUKA TERHADAP ORANG YANG MEMASYHURKAN MEREKA DALAM BERBAGAI KARYA TULIS, KASET ATAU MAJLIS-MAJLIS MEREKA !


6 هجومه على العلماء الذين لم يثوروا على الحكام حال وقوعهم في الخطأ، 

(KEENAM) 

Menyerang/MENCELA PARA ULAMA YANG PARA ULAMA ITU TAK MAU MENCARI CARI KESALAHAN PEMERINTAH SAAT PEMERINTAH JATUH PADA SUATU KESALAHAN !

فيصفهم بالمداهنة ونحوها من الرزايا التي لا يطلقها على العلماء الربانيين إلا مرضي مرضى القلوب وسفهاء الأحلام

Bahkan mereka MENGGELARI PARA ULAMA (YANG TAK MAU MEMBEBERKAN AIB PERINTAH DI DEPAN UMUM INI) SEBAGAI : “ULAMA PENJILAT PEMERINTAH ! DAN TUDUHAN TUDUHAN LAINNYA, yang dimana TAK ADA ORANG YANG MEMUTLAKKAN JULUKAN BURUK TERSEBUT PADA ULAMA ROBBANI MELAINKAN IA ADALAH PEMILIK HATI YANG SAKIT DAN ORANG YANG AKALNYA DUNGU !


Ana -BERIK SAID- menambahkan :

Sungguh bahkan mereka menganggap para da’i salafi dan orang yang berada di atas manhaj ini dengan tuduhan MURJI’AH gara -gara SALAFIYYUN TAK MAU MENJELEK-JELEKKAN ULIL AMRI YANG ZHOHIRNYA MASIH MUSLIM DI DEPAN UMUM !

Allahul musta’aan ….

(Selesai tambahan keterangan dari ana -BERIK SAID-)


7حبه للأناشيد والتمثيليات, ودفاعه الحار عنها وعن أهلها، 

(KETUJUH) 

Demen pada NASYID-NASYID, SANDIWARA DAN BAHKAN MEMBERIKAN PEMBELAAN TERHADAP PARA PENGGEMAR DAN AKTOR/ARTISNYA !

وما أكثر وجودها في صفوف الإخوان المسلمين،

Sungguh betapa banyak hal ini djumpai pada batisan GOLONGAN IKHWANUL MUSLIMIN (IM) !

فهي متعة قادتهم وجنودهم من الشباب المساكين المغرورين، والشابات الضعيفات المغرورات

Dan (tragisnya) hal ini adalah HUBURAN BAGI GEMBONG GEMBONG MEREKA DAN PARA PENGIKUTNYA DARI KALANGAN ANAK ANAK MUDA, YANG SESUNGGUHNYA SANGAT KASIHAN MEREKA INI TERTIPU, DAN ANAK ANAK MUDA LEMAH LAGI TERTIPU ! hal ini merupakan hiburan bagi pemimpin mereka dan para pengikutnya, dari kalangan para pemuda yang benar-benar kasihan mereka tertipu, dan para pemudi yang lemah dan tertipu.


Ana -BERIK SAID- menambahkan :

Ya Allah betapa tepatnya ungkapan beliau hafizhohulloh !


Mereka menyebutnya sebagai SENI ISLAMI, SANDIWARA ISLAMI, NASYID ISLAMI (yang diiringi musik) !


Dan setiap ada kegiatan besar di kalangan mereka, maka biasanya mereka akan menyertakan kegitan itu semua !


Innaa lillaahi wa innaa ilaihi rooji’uun …


Maka PERHATIKANLAH, ADAKAH TANDA TANDA HIZBIYYAH INI PADA KITA ?

(Selesai tambahan keterangan dari ana -BERIK SAID-)

أعادهم الله إلى رحاب الحق أجمعين. اهـ

(Kita memohon) Semoga Allah mengembalikan mereka seluruhnya kepada jalan kebenaran.


(https://www.sahab.net/forums/index.php…)


Walhamdu lillaahi robbil ‘aalamiin wa shollallohu ‘alaa Muhammadin …

Follow akun sosial media Foto Dakwah, klik disini

Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami

Share Artikel Ini

Related Posts

Comments
0 Comments