Search

Ke mana matahari pergi saat ia terbenam ? Dan bagaimana keadaan matahari menjelang terjadinya hari kiamat ?

Baca Juga :

 



Bismillah
-Ini Wajib Diimani-
Allaahu Akbar...
KE MANA MATAHARI PERGI SAAT IA TERBENAM ?
DAN BAGAIMANA KEADAAN MATAHARI MENJELANG TERJADINYA HARI KIAMAT ?
By: Berik Said
Abu Dzar rodhialloohu ‘anhu mengisahkan:
قَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لِأَبِي ذَرٍّ حِينَ غَرَبَتْ الشَّمْسُ
Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam berkata kepada Abu Dzar rodhialloohu ‘anhu KETIKA MATAHARI TERBENAM :
أَتَدْرِي أَيْنَ تَذْهَبُ
Tahukah kamu ke mana matahari itu pergi (saat terbenam)?".
قُلْتُ اللَّهُ وَرَسُولُهُ أَعْلَمُ
"Aku menjawab :"Allah dan Rasul-Nya yang lebih tahu".
قَالَ فَإِنَّهَا تَذْهَبُ حَتَّى تَسْجُدَ تَحْتَ الْعَرْشِ
Nabi shollalloohu ‘alayhi wa sallam menjelaskan: "Sesungguhnya MATAHARI (SAAT TERBENAM) AKAN PERGI KE ARAH BARAT -pent) HINGGA IA BERSUJUD DI BAWAH ‘ARSY'
(Catatan: SUJUDNYA MATAHARI ini SUJUD HAKIKI yang kita imani, walau bagaimana cara sujudnya kita tak mengetahui, cukup kita imani sesuai teksnya -pent)
فَتَسْتَأْذِنَ فَيُؤْذَنُ لَهَا
lalu ia minta izin, (untuk kembali TERBIT DARI ARAH TIMUR), dan diizinkan’.
وَيُوشِكُ أَنْ تَسْجُدَ فَلَا يُقْبَلَ مِنْهَا وَتَسْتَأْذِنَ فَلَا يُؤْذَنَ لَهَا
dan sudah dekat saatnya (menjelang kiamat -pent) sang matahari MINTA BERSUJUD, namun (PERMINTAANNYA) TERSEBUT TIDAK DIPERKENANKAN, dan MINTA IZIN KEMBALI TERBIT DARI ARAH TIMUR -pent), NAMUN TIDAK DIPERKENANKAN !’
يُقَالُ لَهَا ارْجِعِي مِنْ حَيْثُ جِئْتِ
dan dikatakan kepadanya: "KEMBALILAH KE TEMPAT ASALMU DATANG (YAKNI TERBIT DARI DARI ARAH BARAT KARENA KIAMAT SEGERA DATANG-pent).
فَتَطْلُعُ مِنْ مَغْرِبِهَا
Maka matahari itu TERBIT (KELUAR) DARI TEMOAT TERBENAMNYA ( YAKNI DARI ARAH BARAT, dan ini adalah tanda kiamat besar akan terjadi -pent)‘
فَذَلِكَ قَوْلُهُ تَعَالَى { وَالشَّمْسُ تَجْرِي لِمُسْتَقَرٍّ لَهَا ذَلِكَ تَقْدِيرُ الْعَزِيزِ الْعَلِيمِ }
Begitulah sebagaimana firman Allah (dalam QS Yasin:38) ‘Dan matahari berjalan pada tempat peredarannya (orbitnya). Demikianlah itu ketetapan Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Mengetahui’ ".
HSR. Bukhori [4802]; Muslim [159]
Walhamdu lillaahi robbil 'aalamiin, wa shollalloohu 'alaa Muhammadin...
Follow akun sosial media Foto Dakwah, klik disini

Klik disini untuk sedekah dakwah, untuk membantu dakwah kami

Share Artikel Ini

Related Posts

Comments
0 Comments